Guru PAUD-Siswa TK Dapat Bingkisan dari Bunda PAUD Minsel - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Guru PAUD-Siswa TK Dapat Bingkisan dari Bunda PAUD Minsel

 Penyerahan bingkisan bagi guru PAUD dan siswa TK. (foto: Ist)

Sulut24.com, MINSEL - Setelah dilantik sebagai Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Ny. Elsje Rosje Wongkar-Sumual langsung action buat gebrakan nyata. 

Menyusul pembentukan dan pelantikan Bunda PAUD tingkat Kecamatan, agenda kerja terbaru yang dilakukan yakni menggelar aksi sosial dengan sasaran para pelaku PAUD di Kabupaten Minsel.

Bertempat di TK GMIM "Setia Kudus" Pondang, Bunda PAUD Minsel menyerahkan bantuan Bingkisan Dampak Covid-19 kepada 22 Guru PAUD.

Bingkisan tersebut merupakan donasi Bank Rakyat Indonesia (BRI) melalui Yayasan Benih Baik yang diberikan kepada Pengurus Wilayah (PW) Himpunan Pendidik dan Tenaga Pendidikan Anak Usia Dini (HIMPAUDI) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dan  selanjutnya diserahkan kepada Pengurus Daerah (PD) HIMPAUDI Kabupaten Minsel.

Penyerahan bingkisan dilakukan oleh Bunda PAUD Minsel yang diwakili oleh 

Sekretaris Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Minsel Ny. Juli Rembang-Wati, Selasa (23/11/2021).

"Mewakili Bunda PAUD Minsel, kami juga menyerahkan bingkisan makanan ringan/snack kepada kalangan siswa TK GMIM "Setia Kudus" Pondang," ungkap Sekretaris 

PD HIMPAUDI Kabupaten Minsel, Drs. Wolter Sondakh, M.A.P kepada wartawan.

Terpantau, kegiatan tersebut berlangsung sukses dan mendapat sambutan hangat dari kalangan guru PAUD dan siswa TK GMIM "Setia Kudus" Pondang.

Usai kegiatan itu, pada hari yang sama pengurus TP-PKK Minsel melakukan audiensi dengan Bupati Minsel Franki Donny Wongkar, SH, di Ruang Rapat Bupati.

Audiensi bertujuan untuk berkoordinasi terkait  pelaksanaan kegiatan Pelatihan Administrasi PKK bagi TP-PKK Minsel dan TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Minsel.

Pelatihan Administrasi PKK bagi TP-PKK Minsel dan TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Minsel ini bertujuan meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) dan peningkatan kapasitas kader PKK. 

Turut hadir dalam audiensi tersebut, Ketua Pokja 2 Bidang Pendidikan, Ketrampilan dan Bidang Pengembangan Kehidupan Berkoperasi, Ny. Ivone Tandayu-Rarang, SE, dan para pengurus TP-PKK Minsel. (Simon)