JG - KWL Lewat BaRed Gelar Aksi Sosial Perbaiki Jalan Rusak Desa Kokoleh dan Desa Batu - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

JG - KWL Lewat BaRed Gelar Aksi Sosial Perbaiki Jalan Rusak Desa Kokoleh dan Desa Batu

Barisan Red (BaRed) saat memperbaiki jalan rusak (Foto: Ist)

Sulut24.com - Minut, Barisan Red (BaRed) dibawah pimpinan Ketua Nikson Rumimpunu terus melancarkan aksi sosial yang kedua, dengan memperbaiki jalan rusak dan berlubang yang menghubungkan dua desa, yakni Desa Kokoleh dan Desa Batu, Kamis (12/11/2020).

Kegiatan tersebut, diapreasi warga Desa Batu yang dituliskan di Media Sosial (Medsos) Facebook dalam grup Desa Batu Tercinta bernama Rudi Rumampuk.

Dirinya menulis bahwa terlepas dari usaha meraih simpati pemilih, melalui relawan BaRed tetapi ada sisi positifnya.

“Mereka telah membuat aksi nyata menutup lobang-lobang sepanjang jalan antara desa Batu dan Desa Kokoleh. Tindakan nyata dan keberpihakan kepada masyarakat adalah hal yang sangat dinantikan oleh masyarakat, tinggal masyarakat sendiri yang akan menilai dan memberi apresiasi. Terima kasih Sdra Nikson Rumimpunu, teruslah berbuat yang terbaik untuk masyarakat,” tulis Akun Rudi Rumampuk.

Sementara itu, salah satu Tokoh Masyarakat Tonny Ganda (TG) mendukung kegiatan aksi sosial yang dilakukan BaRed. Karena menurut TG aksi sosial seperti itu patut dicontoh dan terus dipertahankan.

“Tentunya ini adalah tindakan yang mulia serta sangat bermanfaat bagi masyarakat banyak. Karena jalan tersebut sudah lama tidak diperhatikan, sehingga dengan jalan yang rusak dan berlubang tersebut dapat membahayakan nyawa para pengendara roda dua dan roda empat yang melintas,” terangnya.

TG menambahkan, dengan adanya kegiatan ini, tentunya para pengendara sudah tidak takut lagi untuk melintas.

“Jalan sudah bagus, semua pengendara pasti senang. Terus pertahankan aksi sosial seperti ini,” tambahnya.

Terpisah, Ketua BaRed Nikson Rumimpunu mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota BaRed dan para relawan yang sudah bekerja keras dalam memperbaiki jalan yang rusak tersebut.

“Ini buah hasil kerja keras kita untuk kepentingan masyarakat banyak terlebih khusus bagi para pengendara. Teruslah berbuat baik, karena hal yang diawali dengan baik, pasti berakhir dengan baik,” tandas Nikson. (Joyke)