Merugi Ratusan Juta, LSM RAKO Soroti Laporan Keuangan PD Pasar Manado - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Merugi Ratusan Juta, LSM RAKO Soroti Laporan Keuangan PD Pasar Manado

Ketua RAKO Sulawesi Utara Harianto Nanga (Foto: Ist)

Sulut24.com, MANADO - Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Rakyat Anti Korupsi (RAKO) menyoroti laporan keuangan PD Pasar Manado Tahun 2022. 

Ketua RAKO Sulawesi Utara Harianto Nanga mengakatan bahwa pihaknya menduga terjadi indikasi penyalahgunaan wewenang terkait pengelolaan keuangan oleh pihak manajemen PD Pasar. 

“Kami LSM Rako merasa prihatin dengan pengelolaan dan menajemen PD Pasar Manado dan 

pada beberapa waktu yang lalu kami telah menyurati BPK RI Perwakilan Sulawesi Utara terkait indikasi penyalahgunaan wewenang dalam pengelolaan menajemen PD Pasar Manado Tahun 2022,” tutur Harianto.  

Menurutnya terdapat indikasi kerugian yang dialami oleh pihak PD Pasar dan beban operasional yang sangat besar. 

“Perusahaan terindikasi merugi Rp. 164.593.473 dan beban operasional perusahaan yang mencapai 97% menjadi keprihatinan kami. Kami berharap BPK RI segera menuntaskan auditnya agar kepercayaan masyarakat tetap terjaga,” ucapnya. 

Harianto menilai pasar trasional merupakan salah satu penggerak ekonomi negara sehingga harus mendapat perhatian yang besar dari pemerintah. 

“Pasar merupakan embrio ekonomi Indonesia, sudah seharusnya mendapatkan perhatian yang cukup, pasar  tradisional dan semi tradisional perlu menerapkan menajemen yang ramah terhadap pedagang  sebagai partner dalam menjaga ketahanan ekonomi nasional,” tandas Harianto. (fn)