Aipda Charles Surya: Masyarakat Jangan Takut Ibadah Minggu - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Aipda Charles Surya: Masyarakat Jangan Takut Ibadah Minggu


Kanit Binmas Polsek Rainis Aipda Charles Surya saat memberikan sosialisasi

Sulut24.com - Talaud, Kepala Unit Pembinaan Masyarakat (Binmas) Polsek Rainis, jajaran Polres Kepulauan Talaud Aipda Charles Surya memberikan sosialisasi terkait berita-berita hoax kepada masyarakat Desa Batupenga Rainis, Kecamatan Rainis, Kabupaten Kepulauan Talaud, Jumat (18/10/2019).

Dalam sosialisasi tersebut kanit menjelaskan berbagai hal terkait berita-berita yang bersifat hoax atau berita bohong.

Kepada masyarakat, Surya mengingatkan agar menyaring berbagai informasi yang beredar, terutama jelang pelantikan presiden dan wakil presiden dan tidak begitu saja percaya dengan informasi yang tidak jelas sumber dan kebenarannya.

"Masyarakat dihimbau agar tidak mudah percaya dengan berita hoax yang membuat masyarakat takut dalam melaksanakan ibadah pada hari minggu karena bertepatan dengan hari pelantikan Pilpres," jelas Surya.

Ia menegaskan bahwa pihak keamanan TNI-Polri sudah siap untuk melakukan pengamanan diberbagai wilayah termasuk Kabupaten Kepulauan Talaud. "TNI-Polri siap mengamankan dan menjaga keamanan bersama masyarakat," tegasnya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh kepala desa Batupenga, sekertaris desa, perangkat desa, tokoh masyarakat serta masyarakat desa Batupenga.

Penulis : FN 
Editor : Redaksi Sulut24