Pemda Talaud Gelar Sosialisasi Dan Pencanangan Gerakan Sadar Administrasi Kependudukan
Sulut24.com – Talaud, Pememrintah daerah kabupaten lakukan sosialisasi dan pencanangan Gerakan sadar administrasi kependudukan serta serta penandatanganan perjanjian kerja sama pemanfaatan dan kependudukan serta pemberian hak akses kepada SKPD pengguna data penduduk.
Plh Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Ir Adolf Binilang mengatakan, pemda bersama dukcapil Talaud dan dirjen dukcapil mengadakan sosialisasi dan pencanangan gerakan sadar administrasi kependudukan dan ini akan bermanfaat bagi semua masyarakat Kabupaten Kepulauan Talaud.
"Dengan begini pelayanan akan berjalan dengan baik dan sinergitas bisa terjalin antara masyarakat dan pemda," ucap Binilang Kamis (17/10/2019) di bertempat di Aula Sakinah Melonguane.
Diketahui sosialisasi tersebut turut dihadiri juga oleh para kepala dinas terkait, anggota dewan, serta para kepala desa.
(Koldius)