PRD Sulut Tolak RUU Haluan Idiologi Pancasila - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

PRD Sulut Tolak RUU Haluan Idiologi Pancasila

Masa sejumlah ormas menggelar demo menolak RUU HIP
(Foto via cirebon.pikiran-rakyat.com)
Sulut24.com - Manado, Hadirnya rancangan undang-undang (RUU) baru yaitu RUU Haluan Idiologi Pancasila (HIP) terus menuai pro kontra di tengah masyarakat.

Gelombang protes terus mengalir dari berbagai kalangan, bahkan RUU HIP ini memicu adanya aksi demo di beberapa wilayah walaupun saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19.

Salah seorang aktivis Provinsi Sulawesi Utara yang saat ini juga menjabat ketua Partai Rakyat Demokratik (PRD) Provinsi Sulawesi Utara Jim Robert Tindi secara tegas juga turut menolak kehadiran RUU tersebut.

"Kalau diminta pendapat soal RUU HIP pada prinsipnya saya menolak,
Pancasila itu sumber dari segala sumber hukum, kok mau dibuat UU nya lagi?," tutur Tindi, Jumat (26/6/2020).

Menurutnya UUD 45 merupakan batang tubuh, UU dan semua peraturan dibawahnya adalah satu kesatuan.

Tindi menegaskan jika dalam satu negara terdapat permasalahan ekonomi, politik, sosial dan budaya maka merupakan tugas kepemimpinan nasional untuk membenahi hal tersebut.

"Jika dalam berbangsa dan bernegara terdapat banyak persoalan, ekonomi, politik dan sosial dan budaya, artinya ada yang salah. Maka tugas kepemimpinan nasional untuk mengubahnya. Agar Indonesia  bersatu, berdaulat, adil makmur dapat terwujud," tandasnya.
(Fn)