Sempat Turun Ke Zona Orange, Manado Kembali Ke Zona Merah Penyebaran Covid-19 - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Sempat Turun Ke Zona Orange, Manado Kembali Ke Zona Merah Penyebaran Covid-19

Juru bicara gugus tugas Kota Manado drg. Sanil Marentek
(Istimewa)

Sulut24.com - Manado, Juru bicara gugus tugas Kota Manado, drg. Sanil Marentek menghimbau masyarakat Kota Manado untuk lebih disiplin dalam menjalankan protokol pencegahan Covid-19.

Hal tersebut disampaikannya dalam konferensi pers pada Selasa (1/9/2020).

"Saya menghimbau, mari kita masyarakat Kota Manado lebih meningkatkan disiplin lagi, karena minggu kemarin Manado masuk di zona orange dan sekarang Manado berada pada zona merah," jelas Marentek.

Marentek menuturkan masyarakat harus gotong royong dan mapalus untuk saling mengingatkan agar tetap pada protokol kesehatan.

"Tingkatkan kesadaran untuk kita memakai masker, kalau tidak perlu, kita jangan keluar rumah jaga jarak, tingkatkan pola hidup bersih, rajin cuci tangan, kita makan yang betul-betul bergizih dan jangan lupa berolah raga," tandas Marentek.

Marentek berujar bahwa rumah bisa menjadi lingkungan awal dalam penerapan protokol kesehatan.

"Kita mulai dari rumah kita sendiri, dari keluarga kita, kita mulai dari lingkungan yang kecil supaya kita menjadi contoh pada masyarakat yang lebih luas," kata Marentek.

Berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh drg. Sanil Marentek, jumlah pasien terkonfirmasi positif di Kota Manado saat ini sudah memcapai 1.753 dengan kasus aktif sebanyak 581, pasien meninggal 93 dan pasien sembuh sebanyak 1.079 orang.
(Fn)