KOPITU Sulut Fasilitasi UKM Dapatkan KUR di Bank Sulut Gorontalo - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

KOPITU Sulut Fasilitasi UKM Dapatkan KUR di Bank Sulut Gorontalo

Ketua DPW KOPITU Sulut, Silvana Tombokan SE bersama perwakilan Bank Sulut Go (Foto: Ist)

Sulut24.com, MANADO - Komite Pengusaha Mikro Kecil Menengah Indonesia Bersatu (KOPITU), Melakukan terobosan untuk membantu memfasilitasi Usaha kecil menangah (UKM), mendapatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) .

Ketua DPW KOPITU Sulut, Silvana Tombokan SE, saat di temui usai mengadakan rapat penyusunan program Kopitu dan kelengkapan berkas UKM, mengatakan, organisasi yang dipimpinnya memang dibentuk untuk selalu hadir dalam membantu kepentingan UKM di Sulut.

Untuk Sekarang disituasi pandemi Covid-19, banyak UKM yang gulung tikar usahanya, untuk ini menurut Bu Sil, KOPITU menjalin kerja sama dengan Torang pe Bank Sulut Go (BSG), dalam bentuk Proposal Permohonan KUR, dan direspon positif pihak Torang pe Bank. 

"Kopitu ingin mengangkat lagi UKM di Sulut, agar bergairah, dan bangkit lagi, Kopitu tahap pertama diberikan jatah untuk 100 anggota UKM mendapatkan fasilitas KUR, " terang Silvana.

Dikatakannya lagi selama ini sejumlah UKM, di Sulut  sedikit kesulitan mendapatkan fasilitas KUR, kini Kopitu memfasilitasi UKM dengan pihak Torang pe Bank. "Saat ini sementara proses pemberkasan, kemungkinan dalam pekan depan sudah mulai pencairan dana KUR, " tambah Bu Sil.

Selain itu juga ia berharap UKM tetap bersemangat meski di tengah pandemi Covid 19, begitu juga untuk pemanfaatan KUR, dapat digunakan sebaik mungkin, " Yang pasti KUR ini harus dapat mengembangkan usaha UKM, sehingga meningkatkan taraf hidup para pekerja dan karyawan UKM," ucapnya lagi.

Ditempat yang sama salah satu Penasehat Kopitu Sulut Alfein Gilingan, mengatakan hadirnya Kopitu di Sulut membawa angin segar untuk UKM di Sulut, karena bukan saja membantu untuk peningkatan pengembangan UKM, tapi juga akan mengawal setiap bantuan langsung dan dana pelatihan dari pemerintah, ia juga sering mendapat informasi dari UKM, ada pejabat di dinas terkait yang mengkebiri dana-dana pelatihan dan bantuan untuk UKM, dan itu akan menjadi musuh Kopitu. 

"Kopitu siap Fasilitasi bantuan Hukum untuk UKM, untuk itu kami berharap UKM harus berani dan jangan takut kalau ada oknum Pejabat atau PNS, mengkebiri dana pelatihan dan bantuan untuk UKM, datangi laporkan ke Kopitu," sembur Alfein.

Ia juga meminta Dinas terkait tidak memotong bantuan untuk UKM, sepersenpun." Harusnya PNS punya mental pelayan rakyat, bukan moral tukang bekeng bodok rakyat, " tutup Ein yang juga Sekum Bamukisst. 
(rdy/*)