Jelang Musda, Caretaker KNPI Audiensi Dengan Bupati Minsel - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Jelang Musda, Caretaker KNPI Audiensi Dengan Bupati Minsel

 Pengurus sementara DPD KNPI Minsel foto bersama usai audiensi dengan bupati. (foto: Ist)

Sulut24.com, MINSEL - Caretaker Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) melakukan audiensi dengan Bupati Minsel Franky Donny Wongkar, SH, Senin (27/09/2021).

Pertemuan ini dilakukan untuk memantapkan persiapan konsolidasi pemuda di Kabupaten Minsel dalam rangka pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) DPD KNPI Minsel.

Pada pertemuan itu, Ketua Caretaker Berry Tawera didampingi Sekretaris Yonli Yacob dan Bendahara Henli Tuela, memperkenalkan pengurus sementara KNPI Minsel yang telah mengantongi mandat dari Ketua DPD KNPI Sulawesi Utara (Sulut), Rio Dondokambey.

Dimana pengurus sementara mendapat mandat untuk melakukan konsolidasi organisasi dan merangkul semua Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang ada di wilayah Kabupaten Minsel.

"Sesuai SK penunjukkan, selain melakukan konsolidasi organisasi dan merangkul OKP yang ada di Minsel, kami juga ditugaskan untuk mempersiapkan pelaksanaan Musda DPD KNPI Kabupaten Minsel," jelas Ketua Caretaker Berry Tawera didampingi Sekretaris Yonli Yacob, dan Bendahara Henli Tuela.

Terkait pelaksanaan Musda tersebut, lanjut Tawera, pihaknya perlu melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minsel sebagai mitra KNPI serta sejumlah OKP yang ada di daerah ini.

Bupati Minsel Franky Donny Wongkar, SH menyambut baik kedatangan tim Caretaker KNPI Minsel.

Menurutnya, menjadi kewajiban Pemerintah Daerah (Pemda) untuk memfasilitasi dan mendukung keberadaan semua Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), termasuk KNPI.

"Apalagi, KNPI adalah wadah yang menaungi OKP dan memiliki peran yang sangat strategis. KNPI adalah mitra strategis Pemkab Minsel dalam mendukung Visi Minsel Maju, Berkepribadian, dan Sejahtera," tutur orang nomor satu di Kabupaten Minsel ini.

Pada kesempatan itu, Bupati Franky Wongkar juga berpesan agar para pengurus tetap solid dan saling merangkul dalam mempersiapkan hajatan Musda, sehingga tidak ada perpecahan antar generasi.

"Hindari perpecahan, rangkul semua OKP yang ada di bawah naungan KNPI," imbau mantan Wakil Bupati Minsel periode 2015-2020 ini.

Mantan Anggota DPRD Provinsi Sulut Dapil Minsel-Mitra tiga periode ini berharap, pelaksanaan Musda nanti dapat berjalan dengan tertib, aman, lancar, dan sukses.

"Dan yang paling utama, selama pelaksanaan Musda, tetap patuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19," pungkas mantan Direktur YLBH-LBH Manado tiga periode ini. (Simon)