Dukung KEK Likupang, Dinas Pariwisata Minut Lounching Calender Of Event 2023 - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Dukung KEK Likupang, Dinas Pariwisata Minut Lounching Calender Of Event 2023

Launching Calender Of Event 2023 Dinas Pariwisata Minut (Foto: Ist)

Sulut24.com, MINUT - Tahun 2022 sebentar lagi segera berakhir. Menyambut tahun berganti, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara melalui Dinas Pariwisata (Dinpar) meluncurkan Calender of Event 2023. 

Acara ini sekaligus dibranding dengan Launching Kalender Semarak Event Pariwisata Minahasa Utara yang dilaksanakan JG Centre Selasa (29/11/2022) 

Acara peluncuran tersebut berlangsung meriah. Dihadiri langsung Bupati Minahasa Utara Joune J.E Ganda SE yang diwakili Asisten II Pemkab Minut Alan Mingkid, para kepala SKPD dan 10 Camat dilingkup Pemkab Minut.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Minahasa Utara Femmy Pangkarego mengatakan Lounching Calender Of Event 2023 ini merupakan salah satu program strategis Dispar Minahasa Utara dalam mempromosikan pariwisata melalui event untuk meningkatkan kunjungan wisatawan.

"Kami sangat mendukung program Pak Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung dalam mempromosikan pariwisata. Apalagi saat ini Minut khususnya Likupang telah dijadikan Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata," ujar Pangkarego.

Srikandi Minut ini menjelaskan Selain itu manfaat dari kegiatan Lounching Calender Of Event 2023 ini menjadi kemudahan untuk akses informasi pariwisata di Kabupaten Minahasa Utara.

Menurutnya setidaknya ada 12 event unggulan yang nantinya dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata Minut di tahun 2023 nanti.

Dispar Minut menargetkan Launching Calender Of Event 2023 ini dapat masuk kalender event nasional Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

"Dengan banyaknya penyelenggaraan event berkualitas di Kabupaten Minahasa Utara diharapkan event-event tersebut dapat menjadi daya tarik wisata serta menjadi penggerak ekonomi dan mampu membangkitkan sektor pariwisata ekonomi kreatif di Minahasa Utara," ucapnya 

Sementara itu Bupati Minahasa Utara Joune Ganda melalui Asisten II Allan Mingkid menyambut baik dan sangat mengapresiasi kegiatan Lounching Calender Of Event 2023.

Menurutnya, bagi Minut, sektor pariwisata menjadi lokomotif penggerak perekonomian masyarakat.

"Dengan memberi wadah tersendiri untuk berbagai pergelaran event unggulan yang dilakukan Dinas Pariwisata Minut maka Minahasa Utara akan semakin dikenal," tutur Asisten II Pemkab Minut Allan Mingkid.

Pada kesempatan tersebut atas nama Bupati Minahasa Utara, Asisten II Allan Mingkid juga secara resmi menutup semua rangkaian kegiatan yang dilaksanakan Dispar Minut.

Asisten II Pemkab Minut Allan Mingkid didampingi Kadis Pariwisata Femmy Pangkarego menyerahkan sejumlah hadiah berupa uang tunai dan sertifikat kepada pemenang lomba. (Joyke)