Pegusaha Muda Arnaldo Kamagi Bantu Korban Bencana Alam di Desa Kima Bajo, Wori dan Mapanget - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Pegusaha Muda Arnaldo Kamagi Bantu Korban Bencana Alam di Desa Kima Bajo, Wori dan Mapanget

Suasana pembagian bantuan (Foto: Ist)

Sulut24.com, MINUT – Bencana alam banjir dan tanah longsor yang menerjang wilayah Minahasa Utara menyita perhatian publik. Bahkan, sepekan ini banyak pihak turut membantu memberikan bantuan berupa makanan maupun berbagai kebutuhan bagi korban terdampak bencana tersebut.

Salah satunya, Bantuan diberikan oleh bakal calon anggota legislatif Dapil III dari Partai Gerindra sekaligus pengusaha muda Arnaldo N.V Kamagi, Senin (30/1/2023).

Dari pantauan di lapangan Arnaldo Kamagi  tampak mendampingi Ketua DPC Partai Gerindra Minut Cynthia Imelda Erkles menyapa warga terdampak bencana alam di desa Kima Bajo, Wori dan Mapanget.

Arnaldo N.V. Kamagi mengatakan dirinya sangat terpanggil untuk membantu warga yang kena bencana banjir dan tanah longsor.

"Saya memberi dengan ikhlas dan kiranya bantuan yang saya berikan dapat bermanfaat bagi keluarga yang terkenan bencana alam banjir dan tanah longsor," ucapnya.

“Dan doa yang terbaik tentunya, semoga diberikan kekuatan kepada korban yang terkena banjir dan tanah longsor dan tetap semangat,” katanya.

Bahkan, disela kunjungannya tersebut, banyak warga sekitar yang terdampak bencana menyampaikan rasa terimakasihnya.

"Terimakasih Ibu Dewan Cynthia Erkles dan Pak Arnaldo Kamagi, bantuan ini sangat berarti bagi kami yang tengah kesulitan kebutuhan pangan," tutur salah seorang warga.

Ketua DPC Partai Gerindra Minut Cynthia Imelda Erkles SAB mengatakan bantuan yang diberikan sebagai bentuk rasa kepedulian dirinya bersama keluarganya untuk membantu korban setelah banjir dan tanah longsor melanda Minahasa Utara pada Jumat (27/1/2023) yang lalu.

"Semoga bantuan yang diberikan ini bermanfaat bagi bapak dan ibu," tutur Erkles yang saat ini menjabat Ketua Komisi I DPRD Minut.

Sementara itu bantuan sembako dari Ketua DPC Gerindra Minut dan Wirausaha Muda Arnaldo N.V Kamagi di desa Kima Bajo dan Wori diterimah langsung Hukum Tua.

Hukum Tua Desa Kima Bajo dan Wori merasa bersyukur karena ada wakil rakyat DPRD Minut yang peduli membantu warganya.

"Terimakasih Ibu dewan Minut. Bantuan ini sangat membantu kami," tuturnya.

Sementara itu selain menyalurkan bantuan sembako, wirausaha muda Arnaldo N.V Kamagi yang juga bakal calon anggota legislatif dari Dapil III Partai Gerindra telah juga memberikan bantuan berupa uang tunai kepada keluarga-keluarga yang terkena bencana alam banjir dan tanah longsor seperti di desa Kima Bajo, Wori dan Mapanget. (Joyke)