Berstatus Incumbent, DRT Cukup Tangguh di Dapil 2 - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Berstatus Incumbent, DRT Cukup Tangguh di Dapil 2

Denny Roy Tampi saat bersama Calon Presiden RI dari Partai PDIP Ganjar Pranowo (Foto: Ist)

Sulut24.com, SANGIHE - Resmi mendaftar ke KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe, Denny Roy Tampi (DRT) salah satu bacaleg PDIP dari dapil 2 di nilai masih cukup tangguh di dapil 2.

Hal tersebut diuangkapkan oleh salah satu Tokoh Muda Desa Naha Iswadi Mamuntu, menurutnya DRT yang berstatus incumbent (Petahan) dan memiliki tim lapangan yang solid memiliki peluang yang sangat besar untuk kembali terpilih pada pemilihan legislatif 2024. 

DRT dinilai masih merupakan Tokoh yang masih mendapat tempat di hati masyarakat karena dikenal merupakan figur yang rendah hati.

"Ko Roy itu orangnya baik, suka membantu warga tanpa memandang latar belakang dan status sosial sehingga banyak yang akan mendukung beliau," tutur Mamuntu.

Sementara itu, Denny Roy Tampi saat ditemui awak media di kantor KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe, Kamis (11/5/2023) mengatakan bahwa masih banyak hal yang harus Ia kerjakan demi kepentingan masyarakat Sangihe.

"Memang tidak mudah bagi saya hingga berada di titik ini, namun dukungan masyarakat yang menjadikan motivasi bagi saya untuk terus memperjuangkan kepentingan rakyat, masih banyak yang harus saya lakukan untuk masyarakat,".ungkap Tampi. 

Diketahu Dapil 2 pada daerah pemilihan anggota legislatif Kabupaten Kepulauan Sangihe terbagi menjadi 5 kecamatan yaitu Kecamatan Tabteng, Tabut, Kendahe, Nustab dan Marore, dan pada pemilihan anggota legislatif 2019 Denny Roy Tampi meraih suara terbanyak di 5 kecamatan tersebut. (Vickh)