Jelang Hari Bhayangkara ke-77, Kapolres Minsel Anjangsana ke Rumah Purnawirawan dan Personel Sakit Menahun - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Jelang Hari Bhayangkara ke-77, Kapolres Minsel Anjangsana ke Rumah Purnawirawan dan Personel Sakit Menahun

Kapolres bersama Pengurus Cabang Bhayangkari Minsel saat melakukan anjangsana ke rumah Purnawirawan Polri. (Foto: Humas Polres Minsel)

Sulut24.com, MANADO – Polres Minahasa Selatan (Minsel) bersama Pengurus Cabang Bhayangkari Minsel melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah Purnawirawan Polri dan personel sakit menahun, Sabtu (24/06/2023).

Anjangsana ini merupakan bagian dari agenda kegiatan Polres Minsel dan Bhayangkari dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 pada 1 Juli 2023 mendatang.

Terpantau, Kapolres Minsel AKBP Feri Renaldo Sitorus, SIK, MH, didampingi Wakapolres Kompol Muhammad Fadli, SIK serta jajaran Pejabat Utama dan Pengurus Cabang Bhayangkari Minsel turut ambil bagian dalam kegiatan anjangsana tersebut.

“Ini sebagai bentuk apresiasi, penghargaan dan penghormatan serta silaturahmi kepada para senior, pendahulu yakni para Purnawirawan Polri juga Warakawuri, serta personel yang sakit menahun. Kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77,” ungkap Kapolres Minsel AKBP Feri Renaldo Sitorus, SIK, MH. 

Dalam kegiatan tersebut, Polres Minsel dan Bhayangkari Cabang Minsel memberikan bingkisan dan santunan bagi para Purnawirawan Polri serta personel yang sakit menahun.

“Harapannya, ini dapat bermanfaat serta semakin memperkuat tali silaturahmi antara Purnawirawan Polri, Warakawuri dengan kami yang saat ini masih aktif dalam kedinasan Polri. Kami terus memohon doa dan dukungan dalam pelaksanaan tugas selaku pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,” tutur Kapolres Minsel. (Simon)