Dihadiri Para Hukum Tua dan Perangkat Desa, Anggota Komisi X DPR RI Adriana Dondokambey Gelar Reses di Desa Kolongan - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Dihadiri Para Hukum Tua dan Perangkat Desa, Anggota Komisi X DPR RI Adriana Dondokambey Gelar Reses di Desa Kolongan

Anggota Komisi X DPR RI Adriana Dondokambey Didampingi Camat Talawaan Alexander Warbung dan Sekcam Rorimpandey Indy (Foto: Ist)

Sulut24.com, MINUT - Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), Adriana C. Dondokambey, Selasa (17/10/2023) melakukan kegiatan reses di desa Kolongan Kecamatan Talawaan Kabupaten Minahasa Utara. 

Kegiatan Reses Srikandi Minut lengkap, karena dihadiri seluruh Hukum Tua bersama perangkat desa di 10 desa se-Kecamatan Talawaan.

Hadir juga Camat Talawaan Alexander Warbung dan Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Rorimpandey Indy serta seluruh Pegawai/THL Kantor Kecamatan Talawaan.

Menurut Anggota Komisi X DPR-RI Adriana Charlotte Dondokambey, kunjungan reses ini untuk menyerap aspirasi dibidang pendidikan pariwisata , ekonomi kreatif, olah raga dan perpustakaan.

Hal itu kata dia, karena Komisi X DPR-RI membidangi Pendidikan, Perpustakaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata.

“Maka saya berkunjung di desa Kolongan Talawaan ini untuk menyerap aspirasi pada bidang pendidikan dan pariwisata. Karena disini ada destinasi wisata penunjang KEK seperti air terjun Tunan dan 108 patung Buddha yang melingkari vihara Arama kebun Kesadaran yang lokasinya berada disini," ucapnya.

Dijelaskannya destinasi wisata ini perlu kita kembangkan mengingat dengan pengembangan destinasi ini maka pelaku ekonomi kreatif di area sekitarnya akan ikut mendapatkan manfaatnya.

Oleh karena itu kata dia, agenda reses ini ingin mendengar keluhan, aspirasi dari para hukum tua bersama perangkat desa.

Sementara itu Hukum Tua desa Talawaan Ricky Sumampouw yang merupakan penanya pertama memberi apresiasi kehadiran anggota komisi X DPR RI Adriana Dondokambey.

"Kami sangat memberi apresiasi atas kehadiran Ibu Dewan. Kami mengusulkan agar ada pengaspalan jalan di lokasi air terjun Tunan Ibu Dewan. Dan proposal itu sudah ada, kalau berkenan kami langsung serahkan hari ini juga kepada Ibu Dewan," kata hukum tua Sumampouw sambil mendapat tepuk tangan dari para hukum tua dan perangkat desa.

Dikatakan Sumampouw selain pengaspalan jalan di lokasi air terjun Tunan, dirinya juga memintah agar ada anggaran pendidikan, untuk rehab sekolah dan pengadaan mebeler sekolah.

"Aspirasi kami Bu Dewan, kalau boleh ada pengadaan meja dan kursi belajar untuk siswa yang ada di SDN 1 dan SDN 2 Talawaan," pintanya.

Anggota Komisi X DPR RI Adriana Dondokambey menanggapi tanggapan serta aspirasi menyebut bahwa dirinya akan siap berjuang dan mengawal untuk pengembangan dunia pendidikan.

Dari masukan-masukan yang ada, anggota Komisi X ini menyarankan agar supaya permintaan bantuan dibuatkan proposal.

Sementara itu untuk permintaan anggaran pengaspalan jalan lokasi air terjun Tunan menurut Adriana Dondokambey hal itu nanti dibicarakan bersama dengan pemerintah daerah.

Pada kesempatan itu juga anggota Komisi X DPR RI  Adriana Dondokambey menerimah berbagai aspirasi dari para Hukum Tua dan Perangkat Desa yang semuanya menurut Adriana Dondokambey demi kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Minahasa Utara. (Joyke)