Dinilai Hebat, Aktivis Dan Warga Sangihe Apresiasi Kinerja Tamuntuan - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Dinilai Hebat, Aktivis Dan Warga Sangihe Apresiasi Kinerja Tamuntuan

Penjabat Bupati Sangihe, dr Rinny Tamuntuan (Foto: Ist)

Sulut24.com, SANGIHE - Kinerja Penjabat Bupati Sangihe, dr Rinny Tamuntuan diapresiasi sejumlah elemen warga Sangihe. 

Memasuki bulan ke 18 pemerintahan dibawah komando Tamuntuan, warga Sangihe akhirnya memberikan penilaian positif berdasarkan kinerja dan kegigihan wanita hebat ini dalam memperjuangkan berbagai kepentingan dan kebutuhan daerah.

Wakil ketua LP-KPK Komcab Sangihe, Dony Nantingkaseh kepada media ini mengungkapkan rasa bangganya terhadap Pj Bupati yang dinilainya berhasil memperjuangkan berbagai kepentingan masyarakat dan daerah ini. "Dulu sempat dinilai hoby jalan - jalan, tapi sekarang warga Sangihe bisa melihat berbagai hal yang diperjuangkan Tamuntuan satu per satu mulai terealisasi. apresiasi terhadap kinerjanya," tutur Nantingkaseh.

Senada diungkapkan tokoh masyarakat Sawang Bendar, Joutje "Arie" Abast memberikan penilaian positif terhadap Pj Bupati Sangihe, menurutnya apa yang dilakukan  dr Rinny Tamuntuan harus diakui dan diberi apresiasi karena tak hanya menjalankan pemerintahan saja namun Tamuntuan juga gigih memperjuangkan berbagai hal sampai ke pusat.

"Penjabat bupati menjalankan pemerintahan itu hal biasa, tapi penjabat menjalankan pemerintahan dan giat melakukan lobi - lobi ke pusat itu luar biasa," ungkapnya saat bersua di rumah jabatan bupati.

Menanggapi apresiasi warga tersebut, Pj Bupati Sangihe, dr Rinny Tamuntuan dengan senyum khasnya mengatakan bahwa Ia terpanggil untuk untuk berjuang memperbaiki kesejahtraan warga Sangihe. 

"Bukan hanya sekedar mengisi kekosongan jabatan dan menjalankan roda pemerintahan saja tapi saya juga terpanggil untuk berjuang. Masih banyak hal yang harus diperjuangkan sampai ke pusat dan Puji Tuhan, apa yang torang perjuangkan. Selama ini satu per satu sudah disetujui dan mulai direalisasikan," tutur Tamuntuan. (Vickh)