Pemkot Manado Imbau Warga Waspada Hujan Lebat, Potensi Banjir dan Longsor Meningkat - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Pemkot Manado Imbau Warga Waspada Hujan Lebat, Potensi Banjir dan Longsor Meningkat

Pamflet imbauan pemerintah Kota Manado kepada masyarakat (Gambar: ist)

Peringatan BMKG dikeluarkan seiring hujan lebat beberapa hari terakhir di Manado.

Sulut24.com, MANADO - Pemerintah Kota Manado mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan menyusul peringatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) terkait potensi curah hujan lebat yang terjadi dalam beberapa hari terakhir dan berisiko memicu banjir serta tanah longsor di sejumlah wilayah kota.

Imbauan tersebut terutama ditujukan kepada warga yang bermukim di bantaran sungai agar mewaspadai kenaikan muka air dan segera mengungsi apabila mendekati level berbahaya.

Selain itu, warga yang tinggal di kawasan lereng bukit, tebing, atau wilayah dengan topografi curam diminta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tanah longsor, terutama jika kondisi tanah mulai labil, gembur, atau lembek akibat hujan berkepanjangan.

Pemerintah Kota Manado juga menginstruksikan seluruh aparat kecamatan, kelurahan, dan lingkungan untuk melakukan sosialisasi serta patroli secara aktif guna mengingatkan masyarakat mengenai potensi bencana dan langkah antisipasi yang perlu dilakukan.

Sebagai bagian dari kesiapsiagaan, pemerintah daerah menyiagakan layanan darurat yang dapat diakses masyarakat melalui Call Center 112 yang bebas pulsa, serta layanan pesan WhatsApp Supervisor 112 di nomor 085161167112.

BMKG sebelumnya mengingatkan bahwa peningkatan curah hujan di wilayah Sulawesi Utara berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi, terutama banjir dan tanah longsor di daerah rawan.

Pemerintah Kota Manado menyatakan pemantauan cuaca dan kondisi wilayah akan terus dilakukan untuk meminimalkan risiko serta memastikan keselamatan masyarakat. (fn)