Gubernur Olly: Kelompok Informasi Masyarakat Punya Peran Penting Di Desa-Desa - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Gubernur Olly: Kelompok Informasi Masyarakat Punya Peran Penting Di Desa-Desa


Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statitistik (DKIPS) Daerah Provinsi Sulawesi Utara, DR. Jetty Pulu mewakili Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey memberikan bantuan bagi Kelompok Informasi Masyarakat.

Sulut24.com - Talaud, Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey menerangkan bahwa, Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang telah dibentuk disetiap desa, memiliki peran penting dan terdepan dalam rangka penyebarluasan informasi kepada masyarakat, khususnya bagi masyarakat yang tinggal di wilayah perbatasan (pulau-pulau terluar - red).

Hal tersebut, disampaikan Gubernur melalui Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statitistik (DKIPS) Daerah Provinsi Sulawesi Utara, DR. Jetty Pulu, Jumat (22/11/2019).

"Ini harapan Pak Gubernur, KIM ini berperan penting dan terdepan dalam rangka menyebarluaskan informasi di desa serta menampung informasi yang dapat kita sampaikan ke Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Pusat," ucap Jetty Pulu, saat memberikan bantuan kepada KIM Manee Desa Kakorotan dan KIM Sangkakala Desa Tarun.


Kata Dia, apa sebabnya Pak Gubernur sangat peduli kepada masyarakat di Kabupaten Kepulauan Talaud, karena masyarakat Talaud perlu ada perhatian khusus, sebab berada di daerah perbatasan.

"Daerah ini memang menjadi prioritas karena berada di pulau terluar. Selain itu, masalah jaringan maupun informasi juga yang belum merata," tuturnya.

KIM ini, lanjutnya, bisa membangun jejaring di desa-desa, dengan perangkat desa. KIM harus fleksibel membangun komunikasi dengan kelompok-kelompok yang ada di desa.

"Ini adalah tanggungjawab KIM sebagai mitra Pemerintah di desa. Kami berharap, bantuan tahap pertama ini dapat digunakan sebaik-baik nya. Dan yang paling penting, bagaimana kita menggunakan bantuan ini untuk melihat informasi - informasi positif yang nantinya akan kita teruskan kepada masyarakat," ujar Dia.


Ia menambahkan, tahun depan (tahap berikutnya - red) penyerahan bantuan ini akan dimaksimalkan lagi untuk di daerah Nusa Utara.

"Jadi, bantuan Pak Gubernur sangat terbuka kepada kita semua, tetapi harus mengikuti syarat-syarat dan aturan yang ada. Silahkan mengajukan pembentukan kelompok KIM, mengurus proposal dan syarat-syarat yang diminta," tambahnya.

Adapun bantuan yang diberikan, antara lain 1 unit Led TV Panasonic F306, 55 inchi, 1 unit PC Asus, dan 1 unit Laptop Asus X441U, 14 inchi.
(Melky Zedeck)