Alhabsy: Era Digital, Peran Tim Siber Sangat Penting
GP Ansor Sulawesi Utara |
Sulut24.com - Manado, Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Sulawesi Utara menggelar rapat koordinasi Wilayah dengan teman "Menjaga Sulut, Menjaga Indonesia" di Hotel Aston Manado pada Minggu (9/2/2020).
Ketua GP Ansor Sulawesi Utara Yusra Alhabsy mengatakan rapat koordinasi tersebut untuk memperkuat konsolidasi internal organisasi dan juga membahas persiapan konferensi wilayah.
Tambahnya poin-poin penting yang dibahas dalam rapat tersebut adalah pembahasan terkait persiapan konferensi wilayah, persiapan pelantikan tujuh pimpinan cabang Se-Sulawesi Utara, pendataan anggota Ansor dan Banser yang ada Sulawesi Utara, lalu hal-hal yang berkaitan dengan program-program internal dan eksternal, kemudian sosialisasi terhadap kondis bangsa dan wilayah Sulawesi Utara dan yang terakhir adalah pembahasan terkait penguatan tim siber yang bertujuan untuk menangkal isu radikalisme dan maraknya berita hoax yang beredar media sosial.
Alhabsy mengatakan peran tim siber sangat penting di era digital saat ini.
"Sangat penting, karena di dunia digital saat ini kita perlu untuk mengimbangi wacana-wacana radikalisme," jelas Ketua GP Ansor Sulut.
Dia pun berharap agar tim siber nantinya bisa membantu negara terutama di wilayah Sulawesi Utara untuk menangkal isu radikal.
"Dengan kekuatan tim yang kita miliki, kami berharap dapat terkonsolidasi secara masif, maka akan bisa membantu negara, membantu kita semua terutama di Sulawesi Utara untuk bisa menyejukan suasana," tutup Alhabsy.
(Fn)