Di Periode Ketiga, Bawonseet Targetkan Peningkatan Kesejahtraan Masyarakat Desa Bulude - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Di Periode Ketiga, Bawonseet Targetkan Peningkatan Kesejahtraan Masyarakat Desa Bulude


Kepala Desa Bulude Ignawati Bawonseet


 Sulut24.com – Talaud, Usai dilantik untuk periode ketiga, Kepala Desa Bulude Ignawati Bawonseet siap melanjutkan pengabdian untuk   masyarakat dan siap melanjutkan program pembangunan di Desa Bulude, Kabupaten Kepulauan Talaud, Provinsi Sulawesi Utara.

Kepada media ini Bawonseet mengatakan pada periode ketiga ini Dia menargetkan untuk segera menyelesaikan pembangunan jalan produksi di desa tersebut. Tambahnya dengan adanya jalan produksi maka aktivitas para petani akan menjadi lebih baik terutama dalam mengkases lokasi perkebunan.

“Target di periode ketiga ini adalah menyelesaikan pembangunan jalan produksi agar para petani dapat beraktivitas dengan baik,” tutur Bawonseet, Jumat (21/2/2020).

Selain itu, nantinya Bawonseet bersama para perangkat desa juga akan mengembangkan Badan Usaha Milik Desa (BUMdes). Menurutnya BUMDes sangat penting karena dapat membantu dalam meningkatkan kesejahtraan masyarakat desa.  

Foto bersama dengan Pimpinan Daerah dan Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Talaud 

“Kami akan mengembangkan BUMDes dengan memberikan topangan dana, kerna BUMDes ini penting sekali untuk masyarakat. BUMDes perlu dikembangkan karena dapat membantu kebutuhan masyarakat,” ucapnya.  

Tambahnya, pemerintah desa nantinya akan memberikan bantuan kepada masyarakat melalui usaha-usaha kecil agar dapat menambah pendapatan masyarakat sehingga nantinya akan berdampak pada pengurangan angka kemiskinan di desa tersebut.

Baca Juga :
Berikut 11 Syarat Untuk Daftar Jadi Pengawas Pemilu Tingkat Kelurahan Atau Desa Pada Pilkada Sulut 2020

Selain itu, Bawonseet juga mengatakan bahwa nantinya akan ada pengembangan minat dan bakat untuk para generasi muda yang ada di Desa Bulude.

“Kami akan melaksanakan pembinaan kepada generasi muda melalui pengembangan bakat minat, sehingga generasi muda pun dapat menjadi generasi yang bermanfaat bagi desa,” kata Kades Bawonseet.

Foto bersama dengan keluarga usai pelantikan

 Pada kesempatan tersebut Bawonseet juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah kembali memberikan kepercayaan kepadanya untuk menjadi Kepala Desa Bulude.

Dia pun berharap agar pada periode ketiga seluruh pembangunan di Desa Bulude dapat segera diselesaikan dan masyarakat segera merasakan manfaat dari pembangunan tersebut. 

Baca Juga :
KPU Buka Pendaftaran PPS Di 131 Desa dan Kelurahan se- Wilayah Minut

“Harapan di periode ketiga adalah pembangunan  di desa dapat terselesaikan dengan baik sehingga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat terutama fasilitas jalan dan semoga pelayanan untuk masyarakat dapat lebih baik lagi agar masyarakat dapat hidup sejahtera,” tutup Bawonseet.
(Fn)