Sosialisasikan Perbawaslu 4 Tahun 2020 di Desa Kalurae, Pangellu Minta Jajaran Bawaslu Patuhi Protokol Kesehatan - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Sosialisasikan Perbawaslu 4 Tahun 2020 di Desa Kalurae, Pangellu Minta Jajaran Bawaslu Patuhi Protokol Kesehatan

Pimpinan Bawaslu Sulawesi Utara Supriyadi Panggellu (Foto: Dok Bawaslu Sulut)


Sulut24.com - Sangihe, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Utara menggelar sosialisasi Perbawaslu Nomor 4 Tahun 2020 di Desa Kalurae Kecamatan Tabuken Utara,  Senin (31/8/2020). 

Dalam Sosialisasi tersebut, Pimpinan Bawaslu Sulawesi Utara Supriyadi Panggellu yang turut juga didampingi oleh Kabag Penyelesaian Sengketa, Penanganan Pelanggaran dan Hukum Yenne Janis serta Kabag Administrasi Greity Tuturoong. 

Dalam materinya Pimpinan Bawaslu Sulawesi Utara Supriyadi Panggellu yang juga koordinator Divisi Hukum, Humas dan Datin Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Utara menyampaikan bahwa pelaksanaan tugas dan fungsi pengawas pemilihan harus memperhatikan standar dan prosedur protokol pencegahan Covid-19.  

Pangellu juga berujar bahwa sebelum melakukan tugas pengawasan, seluruh jajaran Bawaslu harus melakukan rapid test untuk memastikan kondisi kesehatan para petugas pengawas pemilihan. 

"Pelaksanaan tugas pengawas pemilu harus sesuai dengan standar prosedur pencegahan Covid -19 dengan memperhatikan aspek kesehatan dan keselamatan pengawas pemilu dan pihak lain. Beberapa waktu lalu seluruh jajaran pengawas pemilu di Sulawesi Utara telah melakukan rapid tes. Ini sebagai bentuk dan upaya Bawaslu bahwa kami siap menjalankan tugas ditengah pandemi covid 19 dengan memastikan kondisi kesehatan dari jajaran pengawas pemilu," ucap Pangellu. 

Diketahui, selain Kabag Penyelesaian Sengketa, Penanganan Pelanggaran dan Hukum Yenne Janis serta Kabag Administrasi Greity Tuturoong, pimpinan Bawaslu Sulut juga turut didampingi oleh Ketua Bawaslu Sangihe Junaidi Bawenti, Pimpinan Bawaslu Sangihe Zebedeus Lesawengan dan Jemmy Sudin. 

(Fn)