Ratusan Warga Suluun Tiga Kecipratan BLT Dana Desa dan UMKM - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Ratusan Warga Suluun Tiga Kecipratan BLT Dana Desa dan UMKM

 

Pjs. Bupati Minsel Drs. Mecky Onibala, MSi saat menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada salah seorang warga.
(Foto: Sim) 

Sulut24.com - Minsel, Ratusan warga Desa Suluun Tiga, Kecamatan Sultra pantas bergembira. Pasalnya mereka  kecipratan dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap 6 yang bersumber dari dana desa. 

BLT diterima perwakilan warga dan diserahkan langsung oleh Pjs. Bupati Minsel Drs. Mecky Onibala, MSi, Kamis (01/10/2020).

Onibala menyerahkan pula lima unit profil tank (tandon air) volume 350 liter untuk ditempatkan dan digunakan di lima jaga yang ada di desa setempat. 

Sementara ratusan pelaku UMKM menerima BLT UMKM dari Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulut. Dana yang diterima senilai Rp 2,4 juta per pelaku UMKM.

Turut hadir pada kesempatan itu, Asisten I Setdakab Minsel Drs. Frangky Tangkere, stah ahli Drs. Decky Tuwo, Camat Tareran Drs. Vecky Rondonuwu, anggota DPRD Verke Pomantow, dan Kapolsek Tareran.

Dalam laporannya, Hukum Tua Desa Suluun Tiga, Robert Jerry Regar SSos mengungkapkan, calon penerima BLT dana desa tahap 6 tercatat sebanyak 157 orang. 

''Sedangkan calon penerima dana BLT UMKM di desa ini, sebanyak 300-an orang. Dan untuk Suluun raya, ada sekitar 400-an pelaku UMKM yang menjadi calon penerima dana bantuan,'' ungkap Regar.

Sementara Pjs Bupati Onibala dalam sambutannya mengimbau, agar warga dapat memanfaatkan bantuan pemerintah tersebut untuk kebutuhan yang mendasar.

''Manfaatkanlah dana bantuan ini dengan sebaik-baiknya. Jangan digunakan untuk hal-hal yang konsumtif, apalagi membeli hp,'' imbau Onibala yang turut didampingi istri tercinta Grace Sekoh, SE.

Menghadapi momen Pilkada serentak yang sudah di ambang pintu, Onibala mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya sesuai hati nurani.

''Jangan sampai masyarakat terpecah belah hanya karena perbedaan pilihan atau beda warna. Mari kita jaga kerukunan yang sudah terjalin erat selama ini,'' tuturnya.

Usai menyalurkan BLT, Onibala bertolak kembali ke kantor Bupati Minsel untuk mengikuti vicon dengan Menko Polhukam RI. 

(Sim)