YKAKI Manado dan BPkel Oi Hidup Sukses Gelar Lomba Akustik - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

YKAKI Manado dan BPkel Oi Hidup Sukses Gelar Lomba Akustik

Gelaran lomba akustik (Foto: Ist)


Sulut24.com, MANADO - Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) Cabang Manado dan Badan pengurus kelompok (BPKel) Ormas Oi Hidup sukseskan kegiatan hari kanker anak Internasional 2021.

Penyuksesan hari kanker anak Internasional 2021 dilaksanakan dengan menggelar kegiatan berani gundul dan lomba akustik.

Gelaran kegiatan tersebut juga bertujuan untuk menggalang dana bagi anak-anak penderita kanker di wilayah Manado. 

Berdasarkan pantauan media, ada lima belas orang terlibat berani gundul dan enam band yang terlibat dalam lomba akustik yang digelar di Meeting Point Food and Launge Politeknik, Jumat (19/2/2021).

Ketua panitia BPKel Oi Hidup, Adam Hakim  ketika diwawancarai menyampaikan rasa terimakasihnya kepada peserta yang telah berpartisipasi dalam penggalangan dana bagi anak kanker di Manado.

Dia menuturkan bahwa dana yang terkumpul pada acara tersebut berjumlah 740 ribu. Namun menurut Hakim, jumlah dana itu belum merupakan akumulasi dari total donasi yang terkumpul karena belum termasuk donasi yang masuk melalui rekening baik rekening BPKel Oi Hidup maupun YKAKI Cabang Manado. 

Dia berharap donasi yang terkumpul melalui kegiatan dan rekening itu dapat bermanfaat untuk pengobatan anak-anak penderita kanker.

"Harapan saya, berapapun terkumpul kiranya bisa membantu kebutuhan dan perobatan anak kanker yang ada di Sulut. Doa kami juga mereka diberikan kesembuhan," tuturnya, di kediamannya, Sabtu (20/2/2021).

Pada kesempatan yang sama Ketua YKAKI Cabang Manado Meylan T. Mamudi juga turut mengucapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya kegiatan peringatan hari kanker anak Internasional 2021 itu.

Mamudi juga turut menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada pihak BPKel Oi Hidup yang telah bersama-sama menggalang dana bagi anak penyandang kanker terutama ditengah tekanan ekonomi akibat pendemi.  "Saya salut untuk Oi Kota Manado, salam Oi," ucapnya.

Kegiatan BPKel Oi Hidup yang bersinergi dengan YKAKI Cabang Manado, juga turut mendapat sambutan baik dari ketua Badan Pengurus Kota (BPK) Oi Kota Manado Mustofa Hasan. 

"Kami sangat mendukung semua program yang dibuat oleh Oi Kelompok yang ada di Kota Manado. Seperti BPKel Oi Hidup  yang bersinergi dengan YKAKI Cabang Manado, ini hal yang sangat luar biasa. Kiranya ini menjadi motivasi bagi masyarakat Kota Manado untuk lebih peduli lagi dengan adik-adik kita yang sedang berjuang melawan kanker," ujarnya. (Fn)