Kapolres Minsel Hadiri Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadis Nabi Ke XXVI 2021 - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Kapolres Minsel Hadiri Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadis Nabi Ke XXVI 2021

Kapolres Minsel, AKBP S. Norman Sitindaon, SIK foto bareng pejabat terkait dan Panitia STQH ke XXVI 2021. (foto: Ist)

Sulut24.com, MINSEL - Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadis Nabi (STQH) ke XXVI 2021 Tingkat Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), mulai digelar Kamis (25/3/2021).

Kegiatan diawali dengan pembukaan dan pelantikan Panitia STQH. Hajatan religius ini dilaksanakan di Masjid Al Hikmah, di Desa Matani, Kecamatan Tumpaan.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Kapolres Minsel, AKBP S. Norman Sitindaon, SIK didampingi Pelaksana Harian (Lakhar) Kapolsek Tumpaan, Iptu S. Banibi.

Sejumlah pejabat terkait juga turut hadir, yakni Kepala Kantor Kementerian Agama Minsel, Johni Tilaar, STh, MSi, dan Kepala Kantor Pengadilan Agama Minsel yang diwakili Sekretaris Pengadilan Agama Ramha Hamzah, Sag.

Dari unsur Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minsel, turut hadir Asisten I Frangky Tangkere, SP, MSi mewakili Bupati, dan Hukum Tua Desa Matani, Royke Rembang. 

Rangkaian lomba STQH ke XXVI 2021 Tingkat Kabupaten Minsel diikuti oleh 23 peserta dari Kantor Urusan Agama (KUA) Wilayah Tombasian Amurang.

“Ini merupakan salah satu kegiatan positif dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, khususnya bagi saudara-saudara kita umat muslim," ungkap Kapolres Minsel, AKBP Norman Sitindaon, SIK saat ditemui wartawan di sela-sela kegiatan tersebut.

Pada kesempatan itu, Kapolres Sitindaon mengimbau agar terus menjaga persaudaraan, toleransi dan kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Minsel.

"Di masa pandemi Covid-19 ini, mari kita tetap menerapkan protokol kesehatan, demi kebaikan dan keselamatan kita bersama,” imbau Perwira Menengah (Pamen) Polri yang akrab dengan kalangan Pers Minsel ini.

Dari pantauan wartawan, kegiatan STQH ke XXVI 2021 Tingkat Kabupaten Minsel tersebut berjalan dengan baik, lancar, aman dan kondusif dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. (Simon)