Bupati JG Buka Assesmen, Penempatan Jabatan Harus The Right Man on The Right Place - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Bupati JG Buka Assesmen, Penempatan Jabatan Harus The Right Man on The Right Place

Bupati Minut Joune Ganda Bersama Sekda dan Pejabat Jajaran Pemkab Minut (Foto: Ist)

Sulut24.com, MINUT - Bupati Minahasa Utara Joune Ganda SE dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung SH MH menghadiri sekaligus membuka assessment kompetensi jabatan administrasi tahun 2021 yang bertempat di Sutan Raja Convention Hall, Senin 22-11-2021.

Bupati Joune Ganda  menegaskan assesmen kompetensi adalah, untuk mengukur bagaimana (perilaku) seseorang melakukan suatu pekerjaan (task atau skill), serta seberapa baik orang tersebut dalam melakukan pekerjaannya.

Bupati JG Mengalungkan Tanda Peserta Assesmen (Foto: Ist)

Menurutnya tujuan utama dari asesmen kompetensi adalah untuk memberikan pembobotan terhadap pengetahuan, keterampilan, dan sikap kerja yang dimiliki individu terhadap suatu pekerjaan atau kompetensi tertentu

“Saya berharap  penempatan pejabat nanti sesuai dengan kemampuan, karakter yang tepat di bidang yang tepat dengan  menempatkan  pejabat the right man on the right place sesuai dengan hasil kompetensinya," tegasnya (Joyke)