Hadiri Rapat Percepatan Vaksinasi, Kapolres Minsel Soroti Kenaikan Level PPKM - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Hadiri Rapat Percepatan Vaksinasi, Kapolres Minsel Soroti Kenaikan Level PPKM

Kapolres Minsel mengikuti rapat Forkopimda terkait percepatan Vaksinasi Covid-19. (foto: Ist)

Sulut24.com, MINSEL - Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) melaksanakan rapat bersama dalam rangka percepatan Vaksinasi Covid-19.

Rapat koordinasi dilaksanakan  di Gedung Waleta, Kantor Bupati Minsel, Kelurahan Pondang, Kecamatan Amurang Timur, Rabu (10/11/2021) siang.

Hadir dalam rapat tersebut, Bupati Minsel Frangky Donny Wongkar, SH, Wakil Bupati Pdt. Petra Rembang, M.Th, Kapolres Minsel AKBP S. Norman Sitindaon, SIK, Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf. Herberth Andi Sinaga, SIP, dan Kepala Kejaksaan Negeri Minsel Budi Hartono, SH, M.Hum yang diwakili Kasie Pidana Khusus Roger Lawrence Van Hermanus, SH.

Hadir pula Sekretaris Daerah Denny P. Kaawoan, SE, MSi, Kadis Kesehatan dr. Erwin Schouten, Ketua FKUB Minsel Pdt. Stien Rondonuwu, M.Th, para Camat dan Kepala Puskesmas se-Kabupaten Minsel.

Dalam penyampaian Bupati Frangky Wongkar, disebutkan tentang sinkronisasi data manual dan KPC-PEN, kesadaran masyarakat serta kekurangan tenaga kesehatan dan peralatan.

Sementara iKapolres Minsel AKBP S. Norman Sitindaon, SIK menyoroti status Kabupaten Minsel terkait naiknya level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dari level 2 ke level 3.

"Kenaikan level ini dikarenakan kurangnya testing, tracking dan screening terhadap kontak erat. Dalam setiap proses 3T, pihak Puskesmas diharapkan terus berkoordinasi dengan Polsek dan Koramil setempat guna dilakukan pendampingan," jelas Kapolres Minsel.

Kedepannya, Kapolres Minsel mengimbau setiap kecamatan memenuhi target persentase vaksinasi terhadap masyarakat, melalui penguatan sinergitas seluruh stakeholder yang ada.

"Perlu dilakukan penguatan sinergitas seluruh stakeholder yang ada, baik Pemerintah Kecamatan, Puskesmas, Polsek, Koramil, serta Pemerintah Desa dan Kelurahan," pungkasnya. (Simon)