Kapolres Minsel Periksa Kondisi Ranmor Dinas Personel - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Kapolres Minsel Periksa Kondisi Ranmor Dinas Personel

Kapolres Minsel sedang memeriksa kondisi kendaraan dinas personel. (foto: Ist)

Sulut24.com, MINSEL - Apel kendaraan dinas personel Polres Minahasa Selatan (Minsel) dilaksanakan di Lapangan Hitam Polres Minsel, Rabu (05/01/2022) siang.

Ratusan unit kendaraan dinas Polres Minsel, baik sepeda motor, mobil patroli, bus serta kendaraan taktis, dilakukan pemeriksaan kondisi fisik, mesin hingga administrasi kelengkapan, serta aspek layak pakai.

Pemeriksaan kondisi kendaraan dinas dilakukan langsung oleh Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, SIK, didampingi Wakapolres Kompol Eddy Saputra, SIK, serta para Kepala Bagian (Kabag), Kepala Satuan (Kasat) dan Kapolsek jajaran.

"Kendaraan dinas baik yang digunakan oleh Bagian, Satuan Fungsi serta Polsek jajaran, wajib dalam kondisi terbaik, bersih, aman dan nyaman serta siap siaga untuk dipakai dalam kegiatan operasional kepolisian," ujar Kapolres Minsel saat memberikan arahan di depan ratusan personel pemegang kendaraan dinas.

Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, SIK, juga mengingatkan agar kendaraan dinas dijaga dan dirawat dengan baik agar dapat digunakan secara optimal dalam mendukung pelaksanaan tugas kepolisian yakni melayani, melindungi, mengayomi masyarakat, juga upaya penegakan hukum yang berkeadilan.

"Tolong dijaga, dirawat, dan dibersihkan. Harus ada rasa kebanggaan dan rasa memiliki," imbau Kapolres Minsel. (Simon)