Wabup PYR Buka Seleksi Calon Peserta Jamnas XI Kontingen Minsel - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Wabup PYR Buka Seleksi Calon Peserta Jamnas XI Kontingen Minsel

Penyematan baret Pramuka kepada perwakilan peserta seleksi. (foto: Ist)

Sulut24.com, MINSEL - Wakil Bupati (Wabup) Minahasa Selatan (Minsel) Pdt. Petra Yani Rembang, M.Th selaku Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Minsel menghadiri sekaligus membuka kegiatan Seleksi Calon Peserta Jambore Nasional (Jamnas) XI Tahun 2022 Kontingen Cabang Minsel, di Waleta Kantor Bupati Minsel, Sabtu (02/04/2022).

Peserta kegiatan ini adalah perutusan siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kabupaten Minsel yang merupakan anggota Pramuka Penggalang.

Rangkaian seleksi meliputi tes tulis, ketrampilan dan kompetensi terkait Peraturan Baris-Berbaris (PBB). 

Peserta yang terpilih, direncanakan akan mengikuti Jamnas XI pada 14 hingga 21 Agustus 2022, di lokasi Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur. 

Dalam sambutannya, Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Minsel Pdt. Petra Yani Rembang, M.Th mengatakan, Gerakan Pramuka merupakan sistem pendidikan nonformal yang mengutamakan nilai-nilai pembentukan watak, kepribadian, dan budi pekerti.

Ia pun berharap, kegiatan seleksi ini dapat dijadikan sebagai sarana belajar dan berkarya, serta membangun semangat persatuan sebagai anak bangsa.

Orang nomor dua di Kabupaten Minsel ini menambahkan, peserta seleksi juga dapat memanfaatkan hajatan ini untuk menjalin persahabatan dan kebersamaan di antara sesama anggota Pramuka.

"Pererat persahabatan dan keakraban dengan rekan-rekan Pramuka dari sekolah lainnya, yang sama-sama mengikuti kegiatan seleksi ini," imbaunya sembari memberikan semangat kepada para anggota Pramuka yang mengikuti tahapan seleksi.

Mantan Wakil Ketua BPMS GMIM Bidang Pengembangan Sumber Daya (PSD) ini juga mengajak anggota Pramuka Penggalang yang akan mengikuti seleksi untuk mengisi kegiatan dan waktu luang di luar jam sekolah dengan kegiatan yang bermanfaat. 

"Saya berharap, adik-adik Pramuka Penggalang dapat mengisi waktu luang yang ada dengan kegiatan yang bermanfaat, guna melanjutkan kepemimpinan di negeri ini di masa yang akan datang," tutur Wakil Kepala Daerah yang akrab disapa PYR ini.

Kepada para Majelis Pembimbing Gugus Depan, mantan Ketua Badan Pembina Yayasan Medika GMIM ini meminta untuk mendukung Gerakan Pramuka agar dapat semakin memantapkan perannya dalam pembangunan karakter generasi muda.

"Ini perlu dilakukan untuk melahirkan barisan pemimpin bangsa Indonesia yang sesuai dengan Satya dan Darma Pramuka. Serta mampu mengimbangi perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek)," pungkas Wabup PYR.

Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Minsel foto bersama calon peserta Jamnas XI. (foto: Ist)

Usai membawakan sambutan, Wabup PYR lalu   menyematkan baret Pramuka kepada perwakilan peserta seleksi.

Di akhir acara, Wabup PYR berkenan meluangkan waktu untuk foto bersama seluruh peserta seleksi.

Terpantau, hajatan tersebut berlangsung sukses dengan tetap mengedepankan Protokol Kesehatan (Prokes) pencegahan Covid-19. (Simon)