Diikuti 7 Kabupaten/Kota, Atlit Minut Raih Juara Umum Kejurda Petanque se-Sulut - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Diikuti 7 Kabupaten/Kota, Atlit Minut Raih Juara Umum Kejurda Petanque se-Sulut

Ketua Pengurus Pentanque Prov. Sulut  Prof Ari Kawulur didampingi Ketua Panitia Meity Makadada (Foto: Ist)

Sulut24.com, MINUT - Pengurus Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Provinsi Sulawesi Utara menyelenggarakan Kejuaraan Daerah (Kejurda) antar kabupaten/kota yang dipusatkan di lapangan Petanque desa Kaima Kecamatan Kauditan, Sabtu (16/7/2022).

Lomba Kejurda Petanque se-Sulut  tersebut dibuka langsung oleh Ketua Pengurus Federasi Olahraga Pentanque Indonesia (FOPI) Provinsi Sulawesi Utara Prof. Ari Kawulur yang turut didampingi Ketua Panitia yang sekaligus Sekretaris Umum (Sekum) Pengurus FOPI Sulut DR. Fredrik Makadada.

Prof Ari Kawulur dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada peserta yang berasal dari Kabupaten/Kota se-Sulut yang turut ambil bagian dalam perlombaan tersebut.

Menurutnya lomba ini membangkitkan semangat peserta, ia menyerukan salam petanque bersama para kontingen. Satu Boka Sejuta Saudara. Satu Bosi Seribu Prestasi.

Sementara itu Ketua Cabor Petanque Minahasa Utara Meity Makadada yang juga  Mantan atlit cabor petanque yang pernah meraih medali perak dalam Kejurnas tahun 2017 ini mengatakan kegiatan lomba ini nantinnya akan menemukan talenta dan mengasah bakat para atlet cabor petanque. Sekaligus sebagai upaya persiapan ke Porprov pekan olahraga Prov Sulut ke XI di Bolaang Mangondow bulan Nopember 2022 mendatang.

Suasana lomba olahraga Pentanque yang di ikuti 7 Kabupaten/Kota se-Sulut (Foto: Ist)

Menurutnya Kejuaraan lomba cabor Petanque ini pesertanya dihadiri 7 Kabupaten/ Kota se-Sulut.

Berikut hasil lomba Kejurda Petanque Prov Sulut Kabupaten Minahasa Utara yang memperoleh Medali.

1.Double Man medali Emas ( Martin Makadada & Christmas Maramis )

2.Double Mix medali Emas ( Meity Makadada & Martin Makadada )

3. Triple Man medali Emas ( Glent,Fabian,Zola )

4.Triple Woman medali emas (Angel, Karen,Joe )

5.Double Woman medali Perak ( Meity & Joe )

Sementara  itu dalam lomba Kejurda Petanque  yang meraih juara umum adalah Kabupaten Minahasa Utara. (Joyke)