Ketua HMI Cabang Manado Kritik Rencana Kenaikan Harga BBM Subsidi - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Ketua HMI Cabang Manado Kritik Rencana Kenaikan Harga BBM Subsidi

Ketua HMI Cabang Manado, Radinal Muhda (Foto: Ist)

Sulut24.com, MANADO - Rencana pemerintah menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi jenis pertalite dan solar terus mendapat tanggapan beragam dari berbagai pihak, salah satunya Ketua HMI Cabang Manado Radinal Muhdar.

Muhdar mengatakan bahwa HMI bersikap kritis atas rencana kenaikan harga BBM subsidi karena penyesuaian harga BBM Subsidi nantinya akan merugikan masyarakat kecil.

Ia pun meminta pemerintah khususnya Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara agar dapat bertanggung jawab terhadap kesejahtraan masyarakat.

"Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara harus dapat bertanggung jawab atas kesejahtraan masyarakat kecil jika terjadi kenaikan BBM. Karena kenaikan BBM subsidi akan menambah beban masyarakat," ucapnya, Kamis (1/9/2022).

Meski demikian, Adi sapaan akrab Ketua HMI cabang Manado mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu kepastian dari pemerintah terkait kenaikan BBM subsidi.

"Jika memang kenaikan BBM benar adanya, kami berharap pemerintah juga memberikan perhatian lebih kepada para pelaku usaha yang mengandalkan angkutan transportasi sebagai sarana membantu perekonomian mereka," pungkas Ketua HMI Cabang Manado.

Diketahui hingga saat ini pemerintah belum menetapkan secara resmi kenaikan harga BBM subsidi karena masih menghitung dampak dari kenaikan harga BBM tersebut. (Harun)