Polda Sulut dan Bhayangkari Gelar Stand Pameran di Nusa Dua Bali - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

Polda Sulut dan Bhayangkari Gelar Stand Pameran di Nusa Dua Bali

 

Kapolda Sulut Irjen Pol. Drs. Mulyatno, SH, MM, saat mengunjungi stand pameran Polda Sulut. (Foto: Humas Polda Sulut)

Sulut24.com, BALI – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Utara (Sulut) menggelar stand pameran di acara Arahan Presiden dan Bussiness Matching, yang berlangsung di Nusa Dua Bali. 

Pameran ini dilaksanakan selama dua hari, mulai 6 Oktober 2022, dan diikuti oleh jajaran Polda se-Indonesia, pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), penyedia barang/jasa untuk Polri, dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) seperti PT Pindad (Persero).

Dalam kegiatan pameran tersebut, Polda Sulut menampilkan pengadaan barang/jasa pemerintah dan beragam produk UMKM Bhayangkari Daerah Sulut. 

Di sela-sela agenda kerjanya yang cukup padat, Kapolda Sulut Irjen Pol. Drs. Mulyatno, SH, MM, meluangkan waktu untuk mengunjungi stand pameran Polda Sulut, pada Kamis (06/10/2022).

Kepala Biro (Karo) Logistik Polda Sulut Kombes Pol Achmad Surbana selaku penanggung jawab stand Polda Sulut mengungkapkan, stand pameran Polda Sulut menampilkan produk-produk dalam negeri melalui pengadaan barang/jasa pemerintah tahun 2022 berupa pakaian dinas dan sepatu Polri. 

“Selain itu, kami juga menampilkan aneka produk UMKM Bhayangkari Daerah Sulut berupa makanan ringan, seperti kopi dan kacang goyang asal Kotamobagu,” tutur Kombes Surbana. (Simon)