William Luntungan Minta Sekda Minut Putra Daerah - <!--Can't find substitution for tag [blog.Sulut24]-->

Widget HTML Atas

William Luntungan Minta Sekda Minut Putra Daerah

 

Aktivis Minut William Luntungan (Foto: Ist)

Sulut24.com, MINUT – Seleksi terbuka atau open bidding Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama calon Sekretaris Daerah (Sekda) Minahasa Utara saat ini sementara dilakukan.

Salah satu aktivis Minahasa Utara William Ayah Luntungan menekankan, kriteria Sekda harus putra daerah. Pasalnya, putra daerah tidak mungkin menghendaki namanya tercoreng di daerahnya sendiri.

Bahkan menurutnya, status putra daerah menjadi nilai lebih dalam pelaksanaan open bidding ini.

"Bagi saya, putra daerah jadi nilai tambah karena dia tidak mungkin mau dirugikan jabatan dia untuk merusak daerahnya sendiri. Meski tidak mutlak, itu naluri alamiah," katanya Jumat (28/10/2022).

Luntungan menambahkan, status putra daerah tak harus melekat pada aparatur sipil negara (ASN) yang berdinas di Kabupaten Minut semata. Di mana pun dia bertugas, calon sekda berstatus putra daerah tetap memiliki nilai lebih. 

"Kenapa putra daerah, pasti lebih mengenal karakter Minahasa Utara," tegas Luntungan.

Sementara itu keempat calon Sekda Minut adalah, Hanny Tambani jabatan staf ahli Bupati Minut, Jossy Kawengian Sekertaris Dewan Minut, Arnoldus Wolajan Kepala Bapelitbang Minut dan Novly Wowiling Kepala Dinas Pertanian Provinsi Sulawesi Utara. (Joyke)