Direktur Roland Maringka Turun Lapangan, PDAM Minut Respon Cepat Keluhan Pelanggan
Direktur PDAM Minut Roland Maringka turun lapangan perbaiki pipa bocor (Foto: Ist)
Sulut24.com, MINUT - Langkah dan gerakan bijak Direktur PDAM Minut, Roland Maringka meninjau langsung perbaikan pipa bocor di Jalan Raya Manado-Bitung Kecamatan Kalawat Kabupaten Minahasa Utara, Rabu (30/5/2023).
Direktur Roland Maringka langsung mendatangi lokasi pengerjaan pipa bocor tersebut, karena dirinya ingin memastikan pekerjaan petugas tehnik di lapangan berjalan lancar.
Hal ini patut diacungi jempol. Direktur PDAM Minur Roland Maringka menjelaskan progress saat ini adalah perbaikan pipa yang bocor yang dikeluhkan warga.
“Selain cek pipa bocor, pengawasan terhadap jaringan perlu dilakukan," tuturnya.
Maringka mengatakan selain pengawasan terhadap perbaikan pipa distribusi air, kontrol juga kerap dilakukan. Tujuannya agar semua perbaikan dan pengerjaan berjalan tepat waktu.
"Semua keluhan pelanggan ditindaklanjuti dan langsung dilakukan penanganan dilapangan dan diawali dengan penggalian dilokasi kebocoran pipa," tutup Ketua PERPAMSI Sulut ini. (Joyke)